Toba (Wartadhana): DPC POSPERA Kab.Toba dikomandoi Jefry Siahaan bersama aktivis lainnya tergerak membagi bagikan masker kain secara gratis kepada sejumlah Parbetor dan pedagang di Pasar Balige,Kamis 16-4.
Pemberian masker kain secara gratis kepada Parbetor dan pedagang dipasar Balige merupakan bentuk kepedulian DPC POSPERA Toba mendukung Pemerintah untuk melawan Covid-19 dikalangan masyarakat.
“Gerakan ini murni untuk melawan CORONA yang menjadi musuh kita bersama”ujarnya kepada media yang meliput.Adapun tujuan kita memberikan masker kain kepada Parbetor dan Pedagang karena mereka sangat rentan terhadap CORONA Virus.Mereka mereka inilah yang harus dibentengi agar tidak menyebar ke pembeli maupun pedagang lainnya,pun demikian juga dengan Parbetor dengan penumpang yang diangkutnya.
Jefry Siahaan juga meminta kesegenap elemen masyarakat yang mampu untuk dapat berbuat,atau setidak tidaknya menyumbangkan sebagian pendapatannya untuk membantu masyarakat yang saat ini dilanda pandemi COVID-19.
Selain dibantu oleh rekan rekan aktivis, Danramil dan personelnya turut membantu membagi bagikan masker kain secara gratis kepada Parbetor, pedagang dan masyarakat yang lintas pada saat itu. (Mansur Pardede/Raden)