Toba (Wartadhana): Sekdakab Toba Audy Murpy Sitorus didampingi sejumlah pimpinan OPD dan Tokoh Agama Menyampaikan hasil rapat dan langkah langkah penanganan Covid 19 di Kab Toba, Rabu (18/3) di Kantor Bupati.
Dalam arahannya, sejumlah kegiatan belajar PAUD,SD dan SMP akan belajar dirumah untuk.memutus rantai penyebaran Covid 19. Sementara itu, untuk rutinitas pelayanan masyarakat akan berjalan sebagaimana mestinya.
Untuk posko penanganan Covid 19 ditunjuk Dinas Kesehatan, RSUD Porsea dan RSU HKBP Balige dan sejumlah pos yang telah ditentukan oleh pemerintah Kab. Toba.
Dalam hal ini Sekdakab Toba meminta masyarakat untuk tidak menyebarkan berita berita hoaks dan berharap agar masyarakat lebih percaya hasil yang dikeluarkan oleh pemerintah agar tidak menimbulkan kepanikan dikalangan masyarakat itu sendiri.
“Pemkab Toba secara resmi menetapkan status SIAGA dalam menghadapi penyebaran Covid 19 dan menetapkan sejak tanggal 20 Maret seluruh kegiatan KBM akan dilakukan dirumah siswa masing masing,” ujar Sekda.
Pada kesempatan tersebut, Sekda juga menyampaikan apabila ada kalangan masyarakat terkontaminasi Covid 19 agar segera memeriksakan diri ke tempat tempat yang dihunjuk Pemerintah dan segera melakukan koordinasi dengan Kepala BNPD Kab Toba dr.Pontas Batubara. (Masur Pardede/Raden)